Saturday, February 10, 2007

istilah - istilah

Apa itu Geologi ?
Geologi (Geology) adalah ilmu yang mempelajari bumi secara keseluruhan, mengenai asal kejadiannya, struktur/bentuk fisik, komposisi, kandungan dan sejarahnya (termasuk perkembangan kehidupan) serta segala proses alamiah yang mempengaruhi perkembangannya hingga sampai pada keadaannya sekarang. Adapun beberapa cabang ilmu yang berkaitan dengan Geologi diantaranya adalah:

MINERALOGI (MINERALOGY)

ilmu yang mempelajari mineral sebagai bahan utama pembentuk batuan kerakbumi, mengenai proses terjadinya, terdapatnya, sifat fisik, struktur kristal dan susunan kimianya serta cara merumpunkannya

PETROLOGI (PETROLOGY)

ilmu yang mempelajari batuan, mengenai susunan, sifat, proses pembentukannya, klasifikasi, penamaan dan penyebaran berbagai macam batuan.

GEOKIMIA (GEOCHEMISTRY)

ilmu yang mempelajari komposisi, proses dan reaksi kimia yang terjadi pada bumi

GEOFISIKA (GEOPHYSIC)

ilmu yang mempelajari bumi dan sifat-sifat fisika batuan dengan pendekatan metoda fisika kuantitatif

GEOLOGI STRUKTUR (STRUCTURAL GEOLOGY)

ilmu yang mempelajari struktur geologi , bentuk arsitektur, gaya dan proses-proses deformasi batuan

GEOLOGI SEJARAH (HISTORICAL GEOLOGY)

ilmu yang mempelajari sejarah bumi, mengenai skala waktu geologi, perubahan fisik yang dialami dan evolusi kehidupan

GEOKRONOLOGI (GEOCHRONOLOGY)

ilmu yang mempelajari pentarikhan batuan, fosil dan sedimen

STRATIGRAFI (STRATIGRAPHY)
ilmu yang mempelajari perlapisan batuan, posisi dan korelasi/hubungan antar perlapisan

PALEONTOLOGI (PALEONTOLOGY)

ilmu yang mempelajari kehidupan purba dan evolusi kehidupan melalui rekaman fosil dalam batuan

GEOMORFOLOGI (GEOMORPHOLOGY)

ilmu yang mempelajari asal mula, proses dan evolusi bentangalam serta bentuk-bentuk roman muka bumi

GEOHIDROLOGI (GEOHIDROLOGY)
ilmu yang mempelajari air yang terdapat di atas maupun di bawah permukaan bumi

VULKANOLOGI (VOLCANOLOGY)
ilmu yang mempelajari gunungapi, mengenai pembentukannya, kegiatannya dan gejala/fenomena alam yang berkaitan dengannya

SEISMOLOGI (SEISMOLOGY)

ilmu yang mempelajari gempabumi

GEOLOGI TEKNIK (ENGINEERING GEOLOGY)

ilmu yang mempelajari penerapan pengetahuan geologi untuk kepentingan teknik sipil dan rekayasa pembangunan lainnya

GEOLOGI EKONOMI (ECONOMY GEOLOGY)

ilmu yang mempelajari sumberdaya alam / bahan galian / cebakan bijih yang mempunyai nilai ekonomis

GEOLOGI MINYAK & GAS BUMI (GEOLOGY FOR PETROLEUM & GAS)

ilmu yang mempelajari penerapan pengetahuan geologi untuk mencari/eksplorasi sumber-sumber minyak dan gas alam

No comments:

Post a Comment