Monday, February 5, 2007

REPORT TEXT / MOUNTAIN

REPORT TEXT / MOUNTAIN


Pendahuluan


Dalam materi ini anda akan mempelajari salah satu jenis teks ( genre ) yakni teks report yang mempunyai langkah retorika yaitu General Classification – Description dan mempunyai fungsi sosial ( social function ) untuk menjelaskan sesuatu apa adanya, yang menyangkut kejadian alam, karya manusia, dan fenomena sosial di sekitar kita . Teks ini mempunyai kebahasaan khusus (lexico grammar ) di antaranya penggunaan simple present dan to be . Berbagai jenis latihan reading comprehension, grammar dan vocabulary yang diberikan secara intensif dan bervariatif akan lebih mempermudah anda memahami teks.

Key words :

Report text, General Classification, Description, Social Function, block-fault mountain, volcano, fold mountain


Teks report adalah salah satu jenis teks ( genre ) dalam bahasa Inggris yang menjelaskan sesuatu apa adanya. Teks ini mempunyai langkah-langkah retorika ( generic structure) yang terdiri dari : General Classification dan Description.

• General Classification : Klasifikasi umum tentang apa yang dijelaskan ( tells what the phenomenon under discussion is )

• Description : menjelaskan fenomena-fenomena yang sedang dijelaskan dalam bagian-bagian, kualitas, kebiasaan dan tingkah laku ( tells what the phenomenon under discussion is like in terms of parts, qualities, habits or behavior ).

Fungsi sosial teks report ( social function of a report text ) adalah untuk menjelaskan sesuatu apa adanya

No comments:

Post a Comment